Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4

News Ponsel - Banyak yang suka dengan ponsel ini, secara Xiaomi ini murah dan kualitasnya juga ngga kalah dengan brand pendahulunya. Sehingga dengan fakta tersebut, Xiaomi berhasil mendapat perhatian para pengguna ponsel pintar di pasaran Indonesia. Tapi, Xiaomi Redmi Note 4 ini merebut perhatian kamu ngga ya?


Secara keseluruhan, desainnya cantik dan menawan.  Feel metalnya pun terasa premium. Pada layar sudah dilapisi kaca melengkung pinggirnya 2,5D Glass yang artinya bagus dan enak digenggam tapi ngga asik buat tempered glass. Karena biasanya tempered glass ngga nempel sempurna di layar tipe ini.

Lampu notifikasi led ada dan terpasang di atas layar, sementara Backlight pada tombol Capasitive di bawah layar, ada dan dibenamkan di sana. Di bagian bawah ponsel ada lubang speaker. Jika kamu lihat dari bawah, ada dua bagian. Yang kanan dan kiri. Lubang speaker hanya ada di sisi kanan, sedangkan lubang yang ada di sisi kiri dipergunakan untuk Microphone saja.

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4


 Biasanya kita akan menemukan orang-orang yang membandingkan Xiaomi Redmi Note 4 dengan Xiaomi Redmi Note 3. Ngga apa-apa, wajar aja sih. Secara mereka kan kakak adek. Jadi disini kami akan menuliskan apa saja kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Redmi Note 4, unggul di Desain yang lebih premium, Layar jauh lebih terang, Posisi lubang speaker lebih baik. Sedangkan Redmi Note 3 Pro lebih unggul di Resolusi kamera utama, Performa masih sangat mampu bersaing, Harga yang sudah semaikin murah.

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4


Pada saat pertama kali dinyalakan, Redmi Note 4 ini masih bekerja menggunakan MIUI 7. Baru kemudian tidak lama kami mendapat update untuk mengupgrade MIUI 7 yang kami miliki menjadi MIUI 8. Namun mungkin bisa saja berbeda dengan saat kamu membelinya nanti. Karena sekarang sudah update MIUI kan.

Setelah menggunakan MIUI 8 kami lumayan suka. Terasa lancar dan smooth banget ketika digunakan untuk membuka aplikasi. Hal itu dikarenakan jendela notifikasi yang sudah memunculkan toogle-togggle. Tidak perlu menggeser layar sebelah kanan untuk mengaskses toogle-toogle ini. Bagian lain yang kami juga sukai adalah fitur Long Screenchotnya.

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4


Sementara saat dipakai buat maen game yang mempunyai tingkat graphic yang berat, Xiaomi Redmi Note 4 tidak mengalami masalah. Muluuuus banget. Padahal kami hanya menggunakan mode Balance. Setelah digunakan ngegame lumayan lama, suhunya tidak terlalu panas. Masih nyaman di tangan sih tingkat panasnya.

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4


Proses pengisian  baterai kurang lebih membutuhkan waktu 100 menit dari 10% ke 100%. Waktu mengisi baterai ini dirasakan suhu ponsel agak memanas.
Letak Finger Print Scanner sama persis dengan yang ada di Xiaomi Redmi Note 3 Pro. Kecepatan untuk membuka layar menggunakan fitur sidik jari ini juga cepat.

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4


Meski hanya mempunyai mode manual untuk mengatur White Balance dan ISO saja, tapi kualitas hasil jepretan kamera Xiaomi Redmi Note 4 ini cukup bagus.  Auto fokusnya cepat dan gambar yang dihasilkan juga terang. Hanya saja resolusi kameranya turun menjadi 13MP sedangkan di Xiaomi Redmi Note 3 sudah 16MP. Terpasang juga LED Flash untuk kamu yang ingin menjepret objek dengan intensitas cahaya yang kurang atau malam hari.

Sementara untuk kamera depan yang memiliki resolusi 5MP yang hasil foto selfienya cukup memuaskan. Tapi, sayangnya tidak dibekali LED Flash yang sudah terpasang di beberapa ponsel kompetitornya.

Kelebihan Xiaomi Redmi Note 4 :

Desain yang menawan dibalut feels premium di semua sisi. Dibalut dengan full metal pastinya akan tampil berkelas dan elegan. Apalagi Redmi Note 4 ini sudah 4G LTE.  Untuk mengakses internet dengan cepat tanpa lelet. Sehingga kamu bisa was wus gitu.

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4


Layar yang kinclong dan terang. Dengan dukungan layar lebar 5,5 Inchi yang tentunya akan sangat mempermudah menavigasi menu-menunya. Selain itu resolusi Full HD akan membuat mata nyaman dan tidak jenuh. Layarnya juga sudah IPS LCD. Ketajamannya sudah ok banget untuk ponsel dengan range harga yang sama.

Kombinasi RAM dan Internal Memory besar (3GB dan 64GB). Terbilang sangat besar dan lega untuk menyimpan data-data kamu. Bahasanya sih “data-data” padahal palingan buat nyimpen foto-foto selfie aja kan. #UdahNgakuAja. 

Sementara RAMnya 3GB, itu juga penting. Sanggup mendukung aktifitas multitasking hingga 10 aplikasi juga oke. Didukung dengan prosesor Mediatek MT6797 Deta-Core 2,1GHz bikin mulus wus wus.

Bisa Clone Aplikasi. Maksudnya adalah bisa menduplikasi aplikasi yang membutuhkan banyak akun. Semisal kamu ingin mempunyai dua aplikasi BBM karena satu tidak pernah cukup, ya kan. Nah dengan fitur ini kamu memungkinkan untuk menduplikasi aplikasi BBM. Sehingga nanti kamu akan punya dua pin yang berbeda.

Resikonya, tentu saja akan mengurangi internal memory yang tersedia dan pastinya RAM akan berkurang. Ye kan.

Posisi lubang speaker sudah berpindah ke bagian bawah. Ok, tunjuk jari yang menggunakan Xiaomi. Lubang speaker ada dimana sodara-sodara? Nah, Redmi Note 4, sudah ada dibawah.

Kekurangan Xiaomi Redmi Note 4 :

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4


Desain kurang original, menyerupai ponsel lain. Coba aja perhatikan. Mirip siapa desainnya? Kalau kamu suka buah, buah apa yang kamu suka? Warnanya merah dan ada nama Washingtonnya bukan? #Lha kok malah diarahin ke sana sih

Daya tahan baterai yang biasa saja meskipun kapasitasnya besar. Selain karena kapasitas yang besar tapi dayanya kurang lama, juga karena baterainya ditanam di ponsel. Sehingga buat kamu yang bermasalah dengan baterai, maka tidak bisa asal copot pasang beli baru. Tetapi harus ke konter service untuk mengganti baterainya.

Hybrid Slot SIM Card akan menjadi batu sandungan untuk kemudahan berkonektifitas. Tahu Hybrid Slot kan? Slot SIM Card model beginian tuh bikin baper yang punya hape. Kalo pengin pake dua sim maka harus ngorbanin Micro SD, tapi kalau mau pasang Micro SD maka harus puas pake satu Sim Card saja. Fiuh, jadi bingung kan.

Kesimpulan

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4

Meskipun pada perbandingan Redmi Note 4 dengan Redmi Note 3 menjadikan ajang pembulian Redmi Note 4 karena banyak kalahnya, sebenarnya performa Xiaomi Redmi Note 4 tidak ada masalahnya. Mungkin masalah yang sebenarnya adalah pada baterai yang kurang daya tahannya. Meskipun mampu bertahan dari pagi sampai malam, kami yakin hampir semua orang menginginkan sebuah baterai yang bisa bertahan satu hari penuh.


Overall, hape ini sanggup memadukan good performance dengan good looking. Jadi menurut kami, Xiaomi Redmi Note 4 ini Worthed kok.   

Harga Xiaomi Redmi Note 4 di Lazada berapa ya?


Buat kamu yang pengin tau harga Redmi Note 4 ini, bisa meluncur ke web penjualan dengan link ini. Link ini akan membawa kamu langsung ke halaman penjualan Lazada. Silakan.

Saran Editorial

 
Top